
WALK WITH TITANS, salah satu band pendatang baru dikancah musik power metal dunia, band yang berasal dari Montréal, Canada ini baru saja merilis album perdananya pada 26 Mei 2023 kemarin dengan judul “Olympian Dystopia”, album ini mengangkat tema tentang mitologi Yunani dengan karakter vokal yang jernih dan tinggi dan musik yang cepat serta bertenaga.
Melihat dari cover artwork terlihat dan sangat terasa aura mitologi Yunani dengan karakter raja ataupun dewa Yunani yang gagah perkasa. Album ini di sambut dengan lagu “Herakles” dengan karakter heavy power metal dengan dibalut orkestra dibelakang dan melodi-melodi gitar yang indah di bagian solo. Kemudian dilanjut dengan lagu “Edge Of Time” lagu yang cepat dan bertenaga dengan gebukan drum yang terus menderu dan rapat dan rhythm gitar tipikal musik power speed metal dan sesekali orkestra samar-samar terdengar. Kemudian tempo sedikit turun bersama lagu “Gods Of The Pantheon” yang lebih melodik dan catchy namun masih tetap terasa nuansa epik dan power metal, hal ini berlanjut dengan lagu “As Titans Fall”, namun disini mereka memasukkan momen-momen yang mengingatkan ke salah satu senior musik power metal dari Finlandia, yaitu STRATOVARIUS, yang pasti adalah bagian keyboard dan suara vokalis Jonathan Vézina.
Lagu kelima “Lost Way”, intro awal lagu ini mengingatkan kepada lagu “Shelter From The Rain” karya AVANTASIA. Sebuah lagu yang cepat dengan melodi gitar yang membangkitkan semangat dan rhythm gitar musik heavy dan power metal. Lalu “Final Down”, bersama lagu ini sang vokalis kembali terdengar karakter suara dari Timo Kotipelto (STRATOVARIUS) berpadu dengan musik melodik metal dengan ref yang catchy.
Selanjutnya lagu “Gift Of Fire”, langsung dihajar dengan rhythm gitar dan gebukan drum yang menggebu dan suara tinggi sang vokalis. Lagu “Lost Paradise” disambut dengan melodi solo gitar dan disusul rhythm dan gebukan drum serta nada-nada sang vokalis yang terasa secara emosional dengan ref yang catchy dan ringan untuk sing along.
Lagu kesembilan “Seven Against Thebes” yang merupakan single pertama dari album ini dan merupakan lagu pertama yang saya dengarkan dari band ini. Sebuah lagu cepat dan bertenaga dengan euforia yang gagah dan bertenaga dan mampu membangkitkan semangat dan optimisme, melodi-melodi solo yang cepat dan bertenaga memantapkan lagu ini sebagai tipikal musik power metal dengan kokoh.
Lagu terakhir, “Eurydice” kombinasi gitar akustik dan melodi gitar power metal yang cepat dan bertenaga debalut dengan rhythm heavy metal yang catchy mewarnai lagu penutup ini. Rhythm gitar di awal lagu ini sedikit mengingatkan saya pada lagu “Primo Victoria” karya raksasa band army power metal SABATON yang mungkin beberapa orang menyebutnya rhythm geraji.
Secara keseluruhan, sebagai pendatang baru di kancah musik metal dan power metal khususnya, WALK WITH TITANS bersama album perdananya “Olympian Dystopia” langsung memberikan sebuah karya yang berkarakter kuat, berkualitas dan berkelas. Dengan output produksi yang mumpuni ini, sangat layak jika band ini mendapat tempat di hati para penggemar band-band power metal seperti GAMMA RAY, AVANTASIA, STRATOVARIUS, SACRED OUTCRY, LOST HORIZON dan OLYMPOS MONS.
Line Up:
Nikko Cyr – Drums
Nick Maugy – Rhythms Gitar
Louis Jacques – Gitar
Lydz Grondin – Bass
Jonathan Vézina – Vokal & Orkestra
Tracklist:
1. Herakles
2. Edge of Time
3. Gods of the Pantheon
4. As Titans Fall
5. Lost Ways
6. Final Dawn
7. Gift of Fire feat. Renato Osório
8. Lost Paradise
9. Seven Against Thebes
10. Eurydice
Skor:
Musik: 9/10
Produksi: 9/10
Facebook: https://www.facebook.com/profile.php?id=100064909415917
Spotify: https://open.spotify.com/artist/5J5DYBuNUniJ7hhjik7ppq