UNCHOSEN ONES Merilis EP “More Sorrow” Dan Album Kedua Sedang Dalam Proses

Unchosen Ones Band

UNCHOSEN ONES, meskipun baru enam bulan sejak perilisan album debut “Sorrow Turns to Dust“, band ini tidak bisa berdiam diri, dan untuk merayakan sambutan luar biasa yang diterima album ini di seluruh dunia dan ulasan luar biasa yang telah mereka terima, hari ini, band melodik heavy metal asal Spanyol ini merilis EP “More Sorrow” di semua platform digital sebagai hadiah bagi mereka yang mendukung band ini dan juga bagi pendatang baru.

Seolah-olah ini adalah sebuah perluasan, “More Sorrow” terhubung langsung dengan album “Sorrow Turns to Dust” dan berisi lagu baru berjudul “Rise Above the Dread” yang akan menyenangkan semua orang yang menikmati album pertama, karena album ini memiliki semua elemen pada album pertama, elemen-elemen utama dan banyak lagi, dengan gitar yang menggelegar, keyboard yang luar biasa, serta chorus yang catchy dan melodik.

EP ini juga dilengkapi dengan versi akustik melankolis dari lagu “Sorrow Turns to Dust” dan versi Synthwave yang menakjubkan dari lagu “Far Beyond the Thunderdome“.

More Sorrow” Tracklist:
01. Rise Above the Dread (Lagu Baru)
02. Sorrow Turns to Dust (Versi Akustik)
03. Far Beyond the Thunderdome (Versi Synthwave)

Lagu baru “Rise Above the Dread“, lagu dengan melodi gitar yang cerah dipadu dengan drums heavy metal membuat lagu ini terasa catchy dan mampu mengangkat adreanaline semangat dan sebagai mood-booster. Rhythm gitar sedikit menjadi lebih berat menjelang solo, namun tidak lama dan berubah kembali menjadi musik heavy metal yang melodik dan cerah dengan solo-solo gitar yang indah.

Di lagu “Sorrow Turns to Dust” versi akustik ini vokalis Javier Calderón bernyanyi lebih terlihat menjiwai, dan dengan iringan gitar akustik, lagu ini lebih terasa sebagai lagu balada sehingga mampu membuat pendengar lebih menghayati makna secara lirik dan emosional lagu ini.

Lagu terakhir dalam EP ini “Far Beyond the Thunderdome” dengan versi Synthwave ini saya merasa dibawa kembali ke era musik pop era 80-an.

Sebagai info tambahan bahwa mereka juga sedang mengerjakan album kedua mereka, jadi tetap jaga mata anda untuk update selanjutnya!

LINE UP:
Christian Marco – Keyboards
Francisco Romero – Gitar
Jose Fernandez – Drums
Javier Calderón – Vokal
Pablo Alvarez – Bass

Facebook: https://www.facebook.com/Unchosen-Ones-Metal-184961780288076
Spotify: https://open.spotify.com/intl-es/artist/7mjAd2vWKdfvFAC0kR1ygJ

YouTube video