SILVER BULLET Mengumumkan Album Baru dan Tur Eropa 2023

Silver Bullet Band

SILVER BULLER, band heavy metal asal Finlandia mengumumkan bahwa album baru mereka berjudul “Shadowfall” dan akan dirilis 20 Januari 2023 oleh Reaper Entertainment.

Dengan album terbaru mereka “Mooncult” yang dirilis tahun 2019 lalu, SILVER BULLET telah mencapai sesuatu yang hanya bisa diimpikan oleh banyak band. Dengan lagu “Forever Lost” mereka benar-benar menciptakan hit yang tidak hanya mengesankan hati para penggemar, tetapi juga lagu mereka yang paling sering diputar dan menjadi lagu klasik SILVER BULLET sejati.

Tepat pada saat peluncuran pre-order pada bulan November nanti, band ini akan melakukan tur di Finlandia untuk mendukung sang legendaris, STRATOVARIUS dan bersamaan dengan perilisan album baru nanti mereka akan memulai tur Eropa yang bersama TWILIGHT FORCE.

Setelah semua masa sulit yang telah kami lalui dan masih dalam proses, sungguh luar biasa untuk mengumumkan bahwa kami akan mendukung STRATOVARIUS, raja power metal, dalam tur mereka di Finlandia. Merupakan suatu kehormatan besar untuk bermain dengan band yang tentunya telah mempengaruhi kita semua. Ini akan menjadi cara yang sempurna untuk mulai mempromosikan album kami berikutnya “Shadowfall” dan kemudian melanjutkan perjalanan kami dengan TWILIGHT FORCE dan SEVEN SPIRES untuk tur Eropa yang sesungguhnya tahun depan. Kami sangat senang dengan bagaimana album baru terdengar dan tidak sabar untuk bisa didengar oleh semua Bulletheads! Sampai jumpa di tur! ”.

SILVER BULLET dibentuk pada tahun 2008, saat itu masih bernama DIRGE ETERNAL, mereka mengganti nama band karena alasan supaya lebih mudah di ucapkan dan karena perkembangan musik mereka saat itu. SILVER BULLET merilis album perdana mereka “Screamworks” tahun 2016, kemudian album kedua mereka “Mooncult” pada tahun 2019.

Personel SILVER BULLET:
Ossi Elonen – Bass
Patrik Albrecht – Drum
Henri Asikainen – Gitar
Hannes Horma – Gitar, Keyboard
Bruno Proveschi – Vokal

Info tentang SILVER BULLET:
Homepage
Facebook
Bandcamp
Twitter
YouTube

YouTube video
YouTube video
YouTube video