
INDUCTION kembali merilis sebuah single yang berjudul “Go To Hell” hari ini melalui labelnya Atomic Fire.
Diambil dari Album debut kami yang akan datang “Born From Fire” single ini akan menarik perhatian Anda. Single ini bisa di dengarkan melalui link berikut atau tautan Youtube di bagian akhir artikel ini:
https://induction.afr.link/GoToHellFB
“Di dunia di mana sadisme dan fanatik agama memangsa pikiran yang mudah tertipu dan mengendalikan hati banyak orang, kebenaran ditakdirkan untuk diungkapkan.
“Go To Hell” menarik untuk membebaskan pikiran dari batas-batas agama – atau apa pun dalam hal ini -, dan menemukan kebenaran dan kekuatan dalam diri Anda.
Hal ini menarik bagi dunia tanpa penindasan dan orang-orang berkuasa menyalahgunakan posisi mereka untuk keuntungan mereka.
Tetapi juga menarik bagi pendengar untuk menyadari potensi mereka dan bertanggung jawab atas tindakan mereka, melawan iblis yang mereka hadapi dalam kehidupan sehari-hari.”
INDUCTION akan merilis album kedua berjudul “Born From Fire” pada 25 November di bawah naungan Atomic Fire Records, serta karya seni cover album yang luar biasa oleh Peter Sallai yang sangat berbakat. Album ini kemudian akan dipresentasikan pada Tur Eropa dengan SERIOUS BLACK.
Album dengan durasi 58 menit ini akan tersedia dalam format digipak, vinyl 2LP, dan digital. Pre-order sekarang, bersama dengan berbagai merchandise bertema “Born From Fire“, seperti kemeja, bendera, dan patch di toko online mereka. https://induction.afr.link/bornfromfirePR
INDUCTION dibentuk pada tahun 2014 oleh gitaris Martin Beck asal Ceko, awal mula-nya band ini bernama Martin Beck’s INDUCTION, namun kemudian berubah nama menjadi INDUCTION dengan menggaet gitaris asal Hamburg, Jerman Tim Kanoa Hansen yang tidak lain adalah anak kandung dari gitaris Kai Hansen (GAMMA RAY, HELLOWEEN, ex-UNISONIC).
INDUCTION telah merilis sebuah album berjudul sama dengan nama band nya, “Induction”, yang dirilis pada 18 Oktober 2019 lalu. Dalam album ini juga menampilkan Kai Hansen (vokal dan gitar) serta Peter Crowley sebagai orkestrasi dalam album “Induction” ini.
Tidak lama setelah mereka merilis album perdana ini, satu per persatu personil band memutuskan untuk keluar hingga tertinggal seorang Tim Kanoa Hansen. Namun kemudian di tahun 2022 ini, Tim berhasil mencari para pengganti personil yang keluar hingga akhirnya lengkap lah sudah sudah personil INDUCTION.
Personel INDUCTION:
Tim Hansen – Gitar
Dominik Gusch – Bass
Kian Kiesling – Drums
Marcos Rodríguez – Gitar
Craig Cairns – Vokal
Info tentang INDUCTION:
Official Website
Facebook
Tracklist:
1. Born From Fire
2. Scorched
3. Falling Angel
4. Go To Hell
5. Embers
6. Order & Chaos
7. The Beauty Of Monstrance
8. Queen Of Light
9. I Am Alive
10. Ghost Of Silence
11. Eternal Silence
12. Sacrifice (Bonus Track)