Band metal opera asal Perancis AVALAND baru saja merilis single pertama “Crimson Tyranny” yang diambil dari album baru mereka “The Legend of the Storyteller”, album ini akan dirilis pada 31 Maret 2023 mendatang melalui Rockshots Records.
Single “Crimson Tyranny” ini bisa ditonton melalui tautan Youtube di akhir artikel ini.
Vokalis Adrien G. Gzagg menjelaskan:
“Lagu ini adalah lagu pertama yang saya buat untuk album ini. Lagu ini mendefinisikan atmosfir untuk album baru ini yaitu lebih gelap dari album kami sebelumnya “Theatre Of Sorcery”, tetapi juga lebih epik, terutama dengan paduan suara yang kuat (dengan beberapa pengaruh dari BLIND GUARDIAN). Itu adalah lagu yang mencengangkan, waspadalah “Crimson! Tyranny!”. Judul lagu tersebut merupakan penghargaan untuk “In the Court of the Crimson King” karya KING CRIMSON”
Dalam album barunya ini, mereka mengundang beberapa musisi terkenal diantaranya:
– Zak Stevens (CIRCLE II CIRCLE, TRANS-SIBERIAN ORCHESTRA, ex-SAVATAGE)
– Madie (FAITH IN AGINY, ex-NIGHTMARE)
– Pierre Carabalona (ELTHARIA)
– Ivan Castelli (LIONSOUL)
– Angèle Macabiès (LANDS OF PAST)
– Jens Ludwig (EDGUY, THE GRANMASTER, AMITAV)
– Bruno Ramos (SORTILEGE, ex-MANIGANCE)
Album ini merupakan prekuel atau awal cerita dari kisah album pertama meraka yang dirilis pada tahun 2021, “Theater of Sorcery”.
Tracklist “The Legend of the Storyteller”:
1. The Vision
2. Crimson Tyranny
3. Insurrection
4. To Be The King
5. Secret Night
6. Kingslayer
7. The Gift
8. Out Of The Fog
9. Betrayers
10. Madness Of The Wise
11. You’ll Be The Legend
12. Lies
AVALAND Line up :
Adrien G. Gzagg – Vokal
Jeff Kanji – Vokal
Lucas Martinez – Gitar
Camille Souffron – Bass
Léo Mouchonay – Drums
Website: https://avaland-themetalopera.com/
Facebook: https://www.facebook.com/avaland.metal.opera